Header AD

Ads

10 Game PC Dengan Grafik Terburuk Di Dunia 2020


Membuat game memang bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan. Butuh banyak waktu, tenaga, pikiran, hingga materi yang dibutuhkan oleh pihak developer dalam merealisasikan idenya. Namun, hal ini bukan berarti kita seolah-olah menutup mata dalam menyampaikan pendapat yang pantas diberikan.


Secara singkat, video game merupakan suatu hal yang hebat. Dalam beberapa kesempatan, video game bahkan dapat melampaui kualitas karya lain seperti film dengan konten fiksinya yang memukau. Akan tetapi, tidak semua game memiliki kualitas yang bagus seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya.



Kali ini kami akan memberikan pembahasan lengkap mengenai 10 daftar game PC dengan grafik terburuk sepanjang sejarah yang tak pantas untuk di mainkan seumur hidup, sebagai berikut:


10. Dr. Jekyll and Mr. Hyde


Seburuk-buruknya kualitas grafik dari sebuah game pasti kita masih bisa menangkap konsep apa yang diusung oleh pihak developer game. Kita tahu jelas misi utama apa yang harus kita jalani dan tau ancaman apa yang harus dihindari. Tapi, berbeda halnya dengan game Dr. Jekyll and Mr. Hyde yang pernah dinobatkan sebagai salah satu game tersulit yang pernah diciptakan.


Didalam game ini anda tidak akan bisa mengira bentuk ancaman yang ada, seperti apa yang mungkin akan membunuhmu, menebak pola, gerak mereka, atau bahkan cara untuk menyelesaikan game ini pastinya.


9. RuneScape


RuneScape merupakan game yang bertemakan MMORPG legendaris yang masih ada hingga kini. Game ini mengusung konsep permainan yang bebas sehingga membuat para gamer memiliki banyak opsi dalam bermain. Daya tarik yang menyebabkan orang membeli game ini karena fitur dan gameplay-nya sedangkan dari segi visual tidak menjanjikan apapun.


8. Superman 64


Superman: The New Superman Adventure, atau yang biasa disebut Superman 64, merupakan game bergenre petualangan yang dimana didalam game ini kalian harus menyelamatkan teman-teman dari Lex Luthor, yang terjebak dalam dimensi virtual Metropolis. Tetapi, game ini memiliki banyak sekali kekurangan mulai dari kontrol dan grafik yang buruk, bug teknis, gameplay yang berulang, dan kesulitan lainnya. Meskipun demikian, penjualan game Superman 64 ini masih kuat dipasaran.


7. Hongkong 97


Hongkong 97 merupakan permainan tembak-menembak yang diciptakan dan dikembangkan langsung oleh HappySoft Ltd. Yang dimana didalam game ini kalian menjalankan serangkaian misi pembunuhan terhadap penduduk China yang berjumlah 1,4 Miliar orang dan juga harus berhadapan dengan mesin pembunuh lainnya.


6. Bubsy 3D


Seperti namanya, Bubsy 3D ini merupakan game yang menggunakan grafik dengan model 3D, yang sayangnya meski terdengar seperti mengalami peningkatan, tapi game ini malah mengalami penurunan kualitas yang mengecewakan. Grafik 3D yang ada di dalam game ini terlihat sangat hancur dan dapat merusak mata siapapun yang memainkannya dalam waktu yang lama. Alhasil, game ini pun langsung menuai berbagai komentar negatif dari sejumlah kritikus.


Baca juga: 10 Game PC Dengan Grafik Terbaik Di Dunia 2020

5. Country Justice: Revenge of the Rednecks


Anda mungkin tidak pernah mendengar nama game yang satu ini, dan begitu pula ratusan juta gamer lainnya di seluruh dunia. Fakta bahwa kita tidak pernah menjajal game yang satu ini merupakan hal yang patut kita syukuri, karena kita terbebas dari perangkap salah satu game terburuk yang pernah diciptakan.


Didalam game ini anda akan berperan sebagai orang kampung di pinggiran kota Amerika Serikat yang ditugaskan untuk menjalankan serangkaian misi dalam format open world yang kental. Mungkin hal itu terdengar menarik bagi anda, tapi sayangnya game ini hanya menawarkan cerita yang menarik tapi tidak dengan kualitasnya.


Ketika anda mencoba untuk menyelesaikan misi yang disediakan dalam game ini kalian akan menemukan berbagai hal aneh, seperti Melawan Zombie, bertarung melawan anjing berkepala tiga yang tiba-tiba muncul di area tanpa cerita, berhadapan dengan voice acts yang super menjengkelkan, dan ditambah dengan kualitas visual yang bisa dibilang "sampah". Mungkin game ini cocok untuk anda yang ingin menguji tingkat kesabaran anda sebagai seorang gamer.


4. The Sniper 2


Berikutnya ada The Sniper 2, game bergenre FPS yang dikembangkan Best Media pada 28 November 2002 dan dirilis untuk PlayStation 2 dan juga tersedia di PC pada tahun 2004 ini memiliki kualitas grafik yang sangat mengerikan. Pasalnya grafik game yang satu ini benar-benar tidak mencerminkan selayaknya game yang dirilis konsol PS 2. Justru game ini malah dianggap lebih mirip dengan game yang dirilis untuk PS 1 dengan kualitas detail yang masih belum dipoles.


3. E.T. the Extra-Terrestrial


Game yang dirancang oleh Howard Scott Warsaw hanya dalam waktu 38 hari saja, adalah game E.T. the Extra-Terrestrial yang dirilis pada bulan Desember 1982 untuk Atari 2600. Game yang satu ini sempat digadang-gadang sebagai salah satu game paling penting diawal perilisannya, tapi sayangnya, anggapan semua itu tidak sesuai dengan yang diharapkan. Game ini malah dianggap sebagai salah satu penyebab jatuhnya industri video game pada tahun 1983.


2. Family Party: 30 Great Games Obstacles Arcade


Family Party: 30 Great Games Obstacles Arcade merupakan game bertemakan pesta yang dirilis oleh Wii U pada 30 November 2012, yang seakan mengingkari judulnya dengan menempatkan kata "Great" padahal sebenarnya game ini sangatlah buruk. Sederhananya, game yang satu ini serupa dengan Mario Party, namun dengan budget yang minim dan elemen menyenangkan yang hampir tidak ada sama sekali.


1. Big Rigs: Over The Road Racing


Diposisi pertama di tempati oleh Big Rigs: Over The Road Racing yang dibuat pada tahun 2003 oleh pihak developer Stellar Stone. Merupakan game balapan antar truk yang sempat di rilis secara eksklusif di PC, yang untungnya tidak diizinkan oleh salah satu pihak situs download game PC terbesar di dunia, yakni Steam.


Pasalnya game yang satu ini terlihat sangat non-ortodoks sebagai game balapan, bayangkan ketika kamu sedang beradu balap dengan lawan dan kamu tidak pernah merasakan kalah, karena truk kamu dapat menembus berbagai objek sekitar seperti pagar, pohon, bangunan dan juga truk milik lawan yang ternyata tidak dapat bergerak sama sekali. Atau dengan kata lain, game ini tidak memiliki sama sekali sistem robot AL.






Itulah tadi 10 daftar game PC dengan kualitas grafik terburuk sepanjang masa, yang dimana beberapa dari daftar game sempat kami coba untuk mainkan sebelum memasukkannya ke dalam list.

Satu yang pasti, semua game yang dimainkan ini akan menguji insting anda sebagai seorang gamer hingga batas toleransi yang paling maksimal. Tidak hanya karena kualitas grafik dan gameplay yang buruk dan sulit untuk dinikmati, tapi juga dalam tampilan desain dan konten yang akan membuat anda frustasi dan emosi dalam memainkannya.

10 Game PC Dengan Grafik Terburuk Di Dunia 2020 10 Game PC Dengan Grafik Terburuk Di Dunia 2020 Reviewed by Muh Rayhan Ramadhan on Mei 23, 2020 Rating: 5

Tidak ada komentar

Post AD

Ads